Posted by : Unknown Thursday, April 27, 2017

Management Project (POAC)



Pengertian
Apa itu yang dinamakan proyek ???
Sesuatu rangkaian atau rancangan yang harus kita lakukan dalam jangka waktu tertentu ,dengan sumber daya tertentu untuk mencapai suatu tujuan yang telah kita rencanakan sebelumnya.



  • Planning (Perencanaan) adalah proses yang secara sistematis mempersiapkan kegiatan guna mencapai tujuan dan sasaran tertentu. Kegiatan diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan dalam rangka pekerjaan konstruksi, baik yang menjadi tanggung jawab pelaksana (kontraktor) maupun pengawas (konsultan). Kontraktor maupun konsultan, harus mempunyai konsep planning” yang tepat untuk mencapai tujuan sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.
  • Organizing (Pengorganisasian) dimaksudkan sebagai pengaturan atas suatu kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok orang, dipimpin oleh pimpinan kelompok dalam suatu wadah organisasi. Wadah organisasi ini menggambarkan hubungan-hubungan struktural dan fungsional yang diperlukan untuk menyalurkan tanggung jawab, sumber daya maupun data.
     
  • Actuating (Penggerakan) diartikan sebagai fungsi manajemen untuk menggerakkan orang yang tergabung dalam organisasi agar melakukan kegiatan yang telah ditetapkan di dalam planning. Pada tahap ini diperlukan kemampuan pimpinan kelompok untuk menggerakkan; mengarahkan; dan memberikan motivasi kepada anggota kelompoknya untuk secara bersama-sama memberikan kontribusi dalam menyukseskan manajemen proyek mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan.
  • Controling (Pengendalian) diartikan sebagai kegiatan guna menjamin pekerjaan yang telah dilaksanakan sesuai dengan rencana. Didalam manajemen proyek jalan atau jembatan, controlling terhadap pekerjaan kontraktor dilakukan oleh konsultan melalui kontrak supervisi, dimana pelaksanaan pekerjaan konstruksinya dilakukan oleh kontraktor. Pengawas Umum (General Superintendat) berkewajiban melakukan Pengendalian (secara berjenjang) terhadap pekerjaan yang dilakukan oleh staf di bawah kendalinya yaitu Site Administration, Quantity Surveyor, Materials Superintendant, Construction Engineer, dan Equipment Engineer untuk memastikan masing-masing staf sudah melakukan tugasnya dalam koridor “jaminan kualitas (quality assurance)”. Sehingga, tahap-tahap pencapaian sasaran sebagaimana direncanakan dapat dipenuhi.

B.Maksud dan tujuan 
  • Supaya target yang telah kita buat dapat tercapai
  • Agar saat kita melakukan pekerjaan dapat memiliki batas atau aturan-aturannya

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Followers

Popular Post

Blogger templates

Powered by Blogger.

Total Pageviews

Pages

Final Fantasy 7 - Cloud's Buster Sword

BTemplates.com

- Copyright © Edho Nur || BLC TELKOM -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -